Dear You, Welcome To My Personal Blog "svaxnet" By. Simon Rizyard Banundi

Selasa, 11 September 2012

WEST PAPUA SAAT INI DAN KE DEPAN PALING PENTING



Rencana Pembangunan Space Port Biak
Papua saat ini sedang berkembang menuju wilayah yang paling penting dikhawasan Asia – Pasifik. Dinamika perkembangan Papua pada intinya meliputi berbagai sector seperti ekonomi, budaya, politik dan juga keamanan.

Sektor ekonomi menunjukan, Papua sebagai daerah tropis yang paling kaya sumber daya alamnya (natural resource), sector budaya menonjolkan eksotik panorama wisata alam dan kepulauan yang paling menggagumkan termasuk corak kehidupan tradisional yang masih dipertahankan oleh lebih dari 250 suku penghuni bumi Papua. Sector Politik menunjukan irama yang cukup dinamis sepanjang lebih dari enam puluh tahun terakhir salah satu hal yang terbukti yakni perubahan demi perubahan nama yang diberikan terhadap Papua (Oktovianus Pogau/suarapapua.com menyebutkan sekitar tahun 200 M Claudius Ptolomeus menyebut Papua dengan nama Labadious hingga terakhir 1 Januari 2000 mantan Presiden RI Abdurahman Wahid memaklumatkan nama Irian Jaya diubah menjadi Papua), sector keamanan Papua misalnya menyimpan sejarah panas perang dunia ke-II dan perang dingin (cold war) antara block uni-soviet (timur) dan sekutu (barat).
Luna 16 Satelit Rusia

Prospek Papua ke depan sesungguhnya sudah bisa dibaca sejak dini, scope geopolitik dunia membuktikan ke-tiga kekuatan global masing – masing AS (Amerika Serikat), China dan Rusia mulai melirik Papua untuk dikuasai dan dipengaruhi. Jauh sebelumnya AS yang sesungguhnya sudah menguasai khawasan ini (Papua), AS memaksa Jepang menyerah pada era World War II 1942 – 1945, Belanda paksa keluar dari Papua melalui New York Agreement 1962.

Memasuki Abad ke-21 isu paling mutakhir dipertahankan oleh ke-tiga kekuatan utama global, Rusia menolak Christmas Island (Australia) dan memilih pulau Biak sebagai base lunch satelit, Pemerintah Federasi Rusia bahkan berencana menggelontorkan U$. 40 juta Dolar AS untuk kepentingan proyek pembangunan Airlunch system dan pembangunan space port peluncuran satelit.

Sementara itu Amerika Serikat justru melalui investasi Freeport Mac-Mooran berencana memperpanjang kontrak hingga 2041 untuk mengeksplorasi perut Bumi selatan Papua, meskipun saat ini 90,64 persen saham dikuasai Mac-Mooran sedangkan 9,36 persen dikuasai Jakarta.

Perlahan namun pasti pengaruh kekuatan China mulai merembes menguasai sektor – sektor penting investasi di Papua. Gubernur Papua Barat Abraham O. Atururi bersama Bupati Kabupaten Manokwari bahkan diundang oleh Grup Investor China SDIC (State Development and Investment Corporation) ke Beijing China, proyek pembangunan pabrik sement berkapasitas 2,5 miliar matriks ton di Kabupaten Manokwari telah mejadi target – target investasi SDIC di Papua, selain itu pilot project MP3EI (Master Plan for Acceleration and Expansion of Economic Development) Garuda bahkan berencana membuka akses penerbangan (flight) Jayapura – Guanzou (China).

Inilah yang kemudian membuat Papua paling penting bagi dunia saat ini, Amerika bahkan jauh – jauh waktu telah membentu tiga Armada pertahanan di khawasan Asia – Pasific untuk mengendalikan khawasan yakni melalui pangkalan militer Okinawa – Jepang (Sekarang ditutup dan akan bergeser ke Hawai), Pangkalan Militer Guam dan Pangkalan Militer/ Marinir (Darwin) Australia. Sekalipun China menanggapi pergeseran kekuatan Amerika sebagai mental perang dingin Amerika justru menambah dan selalu akti mengupgrade armada pertahanan di khawasan.

Demikian fakta singkat saking pentingnya Papua saat ini dan kedepan.

Lubang Raksasa Eksplorasi Sumber Daya Alam Papua oleh Freeport AS

Resource : Personal Article



Tidak ada komentar:

Posting Komentar